Sabtu, 09 Oktober 2010

TOT GURU MAPEL MATEMATIKA JATENG 2010

TOT guru mapel matematika jateng 2010 diikuti oleh 35 kabupaten dengan total peserta 99 guru matematika.
Maksud baik dinas propinsi mengadakan TOT adalah untuk mensikapi dan mengevaluasi hasil UN Matematika 2009/2010 serta persiapan menghadapi UN Matematika 2010/2011.
Meskipun masih ada pro dan kontra tentang UN, namun UN dapat dimanfaatkan sebagai pengendali mutu pendidikan, lepas dari kecurangan yang terjadi, adanya tim sukses.
Sebagai guru harus melihat UN sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan dan daya saing siswa, apapun yang terjadi. guru mempunyai tanggung jawab untuk memperbaiki pelaksanaan sekaligus hasil UN, sehingga UN dapat menjadi salah satu tolok ukur mutu pendidikan.
Selain mensikapi hasil UN 2009/2010, TOT kali ini , digunakan untuk membuat prediksi soal UN 2010/2011, nampaknya terlalu dini, namun siap lebih awal lebih baik, terutama dalam mengkondisikan peserta didik untuk siap menghadapi UN 2010/2011 khususnya jawa tengah.
Setiap TOT seperti ini, selain materi yang didapat, peserta dapat saling shering tentang pembelajaran, materi, soal dan perangkat pembelajaran, sehingga sekembali dari TOT mendapatkan banyak hal dan dapat ditularkan ke teman-teman guru di kabupaten/kota masing-masing.
Selamat berjuang temen-temen guru matematika, mutu pendidikan ada di tanganmu.
see you.

Jumat, 03 September 2010

TOT GURU PEMANDU MATEMATIKA SMA IN SERVICE 2

TOT Guru Pemandu Matematika di LPMP Semarang 31 Agustus sd 3 September 2010 adalah in service terakhir untuk angkatan 2008, setelah ini akan ada seleksi guru pemandu untuk angkatan berikutnya, tapi tidak untuk semua kab/kota. Yang dipanggil seleksi guru pemandu hanya kab/kota yang lolos proposal tahun 2010 - 2011 nanti, jadi persiapkan proposal untukperiode berikutnya sebaik-baiknya.
In Service 2 yang baru saja berakhir memang beda dengan sebelumnya, kali ini bener-bener guru pemandu dipaksa memeras otak untuk mengerjakan soal-soal olypiade yang jarang sekali di bahas oleh guru matematika pada umumnya, tapi asyik juga, jadi tertantang untuk belajar lebih giat dan tetep semangat meningkatkan kualitas diri.
Pengembangan multi media untuk pembelajaran matematika juga memaksa guru-guru pemandu belajar powerpoint yang tidak sederhana, sungguh menyenangkan. ayo tetep semangat temen-temen guru pemandu.
PTK dari DR. Mulyadi menjadikan kita gamblang tentang PTK, ayo yang belum pernah buat PTK segera membuat, dah ditunggu pak Mulyadi actionnya lho.
Bu Erwin...trimakasih supportnya , temen-temen jadi semangat membuat RPP yang mendekati sempurna.
Selamat berjuang temen-temen guru pemandu, meskipun sudah tidak lagi aktif menjadi pemandu kita masih punya tanggungjawab terhadap anak bangsa di republik ini.

Sabtu, 26 Juni 2010

Yang tersisa dari pemilihan guru berprestasi jateng 2010

Alhamdulillah...Allah pertemukan saya dengan guru-guru pilihan dari 35 kab/kota se Jateng.
Selamat bagi saudara saya Ibu Yuni, terus semangat..bawa Jateng di pentas Nasional, doaku untukmu.
Pemilihan guru berprestasi adalah perhelatan yang sayang jika dilewatkan, banyak hal positif ada di sana, motivasi, tukar pengalaman, tambah saudara, banyak ilmu-ilmu baru didapat, tidak hanya sekedar kompetisi, tapi lebih dari itu.
Mari teman-teman guru, siapkan di ajang yang sama untuk 2011, tidak ada yang tidak mungkin, asal kita mau mencoba dan berusaha.
Sudah saatnya guru selalu meningkatkan 4 kompetensi yang dimiliki, tidak untuk dibaca atau dihafal, namun untuk dilaksanakan dan ditingkatkan.
Dengan ikut dalam pemilihan guru berprestasi akan memacu kita untuk maju..jangan ragu.
Saya tunggu kiprah guru-guru Matematika di tahun 2011.Siap?

Senin, 21 Juni 2010

KALDIK 2010 - 2011

Tanpa terasa telah berlalu sudah tahun pelajaran 2009-2010 dengan meninggalkan beragam kenangan, ada kenangan yang menyenangkan namun ada pula kenangan yang memprihatinkan karena adanya sejumlah siswa yang mungkin masa kesuksesannya tertunda.
Sukses siswa tertunda boleh jadi bukan salah siswa semata namun mungkin karena kesalahan kita dalam merancang pembelajaran yang akan kita sajikan kepada siswa atau mungkin dalam merancang pembelajaran yang kita lakukan hanya untuk kepentingan formalitas administrasi semata. untuk itu dalam kesempatan tahun pelajaran yang baru ini kita perlu merancang pembelajaran yang lebih baik untuk bisa kita gunakan dengan sebaik-baiknya dalam pembelajaran yang akan kita sajikan kepada siswa.
dalam merancang pembelajaran ini kita tidak lepas dalam mengelola waktu yang akan kita gunakan dalam menyajikan baik dalam program tahunan dan program semester. pada kesempatan ini saya berikan rancangan kaldik yang mungkin dapat digunakan sebagai prakiraan waktu dalam merancang program pembelajaran maupun dalam meancang program semester. kalender ini mungkin belum merupakan kepastian namun hanya sebagai prakiraan pedoman waktu untuk minggu efektif maupun prakiraan minggu yang tak efektif , sehingga sebagai guru kita dapat lebih detail dalam memperkirakan waktu untuk pembelajaran.
bagi yang membutuhkan kaldik 2010 - 2011, Pengolahan KKM , Prota dan Promes Mapel matematika kelas XII silahkan klik link dibawah
kaldik 2010 - 2011.xls
KKM MAT XII IPA
PROTA DAN PROMES