Sabtu, 09 Oktober 2010

TOT GURU MAPEL MATEMATIKA JATENG 2010

TOT guru mapel matematika jateng 2010 diikuti oleh 35 kabupaten dengan total peserta 99 guru matematika.
Maksud baik dinas propinsi mengadakan TOT adalah untuk mensikapi dan mengevaluasi hasil UN Matematika 2009/2010 serta persiapan menghadapi UN Matematika 2010/2011.
Meskipun masih ada pro dan kontra tentang UN, namun UN dapat dimanfaatkan sebagai pengendali mutu pendidikan, lepas dari kecurangan yang terjadi, adanya tim sukses.
Sebagai guru harus melihat UN sebagai upaya untuk meningkatkan kemampuan dan daya saing siswa, apapun yang terjadi. guru mempunyai tanggung jawab untuk memperbaiki pelaksanaan sekaligus hasil UN, sehingga UN dapat menjadi salah satu tolok ukur mutu pendidikan.
Selain mensikapi hasil UN 2009/2010, TOT kali ini , digunakan untuk membuat prediksi soal UN 2010/2011, nampaknya terlalu dini, namun siap lebih awal lebih baik, terutama dalam mengkondisikan peserta didik untuk siap menghadapi UN 2010/2011 khususnya jawa tengah.
Setiap TOT seperti ini, selain materi yang didapat, peserta dapat saling shering tentang pembelajaran, materi, soal dan perangkat pembelajaran, sehingga sekembali dari TOT mendapatkan banyak hal dan dapat ditularkan ke teman-teman guru di kabupaten/kota masing-masing.
Selamat berjuang temen-temen guru matematika, mutu pendidikan ada di tanganmu.
see you.